CARA MULAI VLOG DI YOUTUBE

Bukan rahasia lagi jika profesi seorang youtuber bisa menghasilkan ribuan dolar dalam sebulan, belum lagi bisa dapat bonus diundang sebagai pembicara ataupun diajak bermain film. Banyak sekali youtuber Indonesia bisa menyajikan konten yang bagus, berisi dan menghibur.

Sebelum membahas tentang cara mulai volg di youtube kita cari tau dulu bagaimana sih mereka bisa mendapatkan penghasilan dari youtube? baik, jawabannya dari iklan yang tampil sebelumnya video tersebut diputar. Jika anda melihat iklan yang berada di sebelah kanan video, iklan hamparan yaitu iklan yang muncul dibawa bagian video yang sedang diputar, iklan video yang dapat dilewati, iklan video yang tidak dapat dilewati dan lain sebagainya.

Cara mengkonversi video untuk mendapatkan penghasilan dari iklan yang ditampilkan adalah MONETISASI, berikutnya akan di bahas MONETISASI YOUTUBE . Sebelum anda melakukan Monetisasi tentunya anda diwajibkan upload video terlebih dahulu. Jika saya tidak mempunyai video, apakah saya boleh melakukan ReUpload video? jawabannya Tidak Boleh. ReUpload Video lebih sering melanggar hak cipta video orang lain, meskipun tidak ketahuan tapi cara tersebut sangat tidak elegan.

Lalu bagaimana kita bisa Upload Video? ya, kita diwajibkan membuat Video Terlebih dahulu. Anda diwajibkan mempunyai tema, banyak tema yang bisa dilakukan untuk membuat video seperti 
  1. Video Review barang, barangnya apa saja? apa saja, mau makanan, minuman, bahkan elektronik.
  2. Video Review tempat wisata
  3. Video Review tempat kuliner
  4. Video Tutorial
  5. Video Belajar
  6. Video Daily Vlog (yang ini harus dihindari)
setelah menentukan tema anda bisa memulai ngevlog, tapi jangan buru buru. Anda juga harus menyiapkan beberapa peralatan seperti dibawah ini.

  1. Kamera
Motivasi saja tidak cukup untuk membuat Video, anda memerlukan Kamera untuk mereka video anda. Tidak punya kamera Profesional? tenang, gunakan saja smartphone anda untuk memulai membuat video. Kecepatan internet di Indonesia lambat laun semakin cepat, memutar video 480 pixel bukan hal sulit lagi. Gunakan resolusi minimal video 720p untuk membuat semakin maksimal. Jika saya punya uang dan ingin membeli kamera sebaiknya tipe apa? mari kita bahas di thread selanjutnya.

        2. Software Editing
Hasil rekaman original dari hp kadang masih banyak kesalahan seperti ada adegan yang seharusnya tidak muncul, cahaya tidak seimbang, belum ada watermark, opener, closing. Untuk merubah itu semua anda butuh software edit video. Ada beberapa software editing video online atau offline seperti iMovie, Final Cut Pro, Adobe Premiere, Windows Movie Maker, Magisto, PowerDirector dll.

        3. Tripod
Fungsi Tripod yang utama sebagai penahan beban kamera, tripod penting untuk mendapatkan gambar dengan stabil tanpa tremor. Tripod terbaru juga dilengkapi dengan gimbal sebagai stabilizer pengambilan gambar bergerak.

        4. Lighting
Fungsi lighting sangat penting untuk pengambilan gambar dengan cahaya redup. Anda bisa menggunakan lampun led, atau SOFT BOX.

       5. Microphone Eksternal
Meskipun kamera yang anda gunakan sudah memiliki microphone internal, alangkah baiknya anda menambahkan microphone eksternal untuk mendapatkan kualitas audio yang maksimal. Selain itu penggunaan microphone eksternal yang tepat juga akan mereduksi noise disekitar tempat anda melakukan perekaman video.

Apakah saya harus menyiapkan kelima item diatas? jawabannya tidak, anda diwajibkan menyiapkan item 1 dan 2. Jagalah motivasi anda untuk tetap berkarya meskipun dengan peralatan seadanya.


0 Response to CARA MULAI VLOG DI YOUTUBE

Posting Komentar