REVIEW APP Gampil


Pada hari kamis (25/2/2016) RIdwan Kamil menghadiri peluncuran Gampil, yang merupakan singkatan dari Gadget Application Mobile For License yang tersedia untuk sementara hanya di platform android. Aplikasi yang digagas oleh pemerintah kota bandung belum lama ini karena melihat potensi perkembangan teknologi di tanah air yang kian menanja.

Pada kesempatan itu, Kang emil sapaan akrabnya menyatakan bahwa melalui aplikasi ini, ekosistem UMKM akan mudah mendapatkan perizinan usaha kapan pun dan dimana pun. Aplikasi ini terdiri dari tiga bagian terpisah, yakni aplikasi untuk warga, aplikasi untuk kecamatan setempat, dan aplikasi untuk Badan Pelayanan Perizinan Terpadu(BPPT). Warga yang mendaftar selanjutnya akan diverifikasi pihak kecamatan setempat, kemudian BPPT melakukan pendataan akhir.

Bila ada yang kurang dipahami oleh warga dalam proses pendaftarannya, bisa langsung datang ke kantor kecamatan atau BPPT, lanjutnya.


Menurut RIdwan kami, aplikasi ini sebagai wujud keberpihakan Pemko terhadap para pelaku UMKM atau UKM. karena mereka merupakan tulang punggu perekonomian kota yang panta mendapatkan kemudahan terutama dalam mengurus perizinan. Terobosan ini diapresiasi oleh Menteri Koperasi dan UKM, Puspayoga . 
Aplikasi Gampil bisa didownload disini

0 Response to REVIEW APP Gampil

Posting Komentar